Satpol PP Himbau Warga Patuhi Protokol Kesehatan Jelang Lebaran

SALATIGA – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Salatiga yang tergabung dalam Tim Pengamanan Idul Fitri 1441 Hijriyah Tahun 2020 terus melakukan patroli di tengah isu Covid – 19. Hal ini dilakukan demi menegakkan himbauan pemerintah terkait protokol kesehatan seperti pemakaian masker, cuci tangan pakai sabun, ataupun jaga jarak. 

Kepala Satpol PP Kota Salatiga, Yayat Nurhayat, A.P.,M.Si, mengatakan, tim gabungan selalu siap sedia membantu pencegahan penyebaran penularan Covid – 19 di Kota Salatiga. Mereka melakukan himbauan terkait Covid-19 dan gangguan ketertiban umum serta ketentraman masyarakat.

“Setiap hari tim dibagi tiga shift yaitu waktu pagi, siang dan malam hari untuk berpatroli di Kota Salatiga selama 24 jam. Tim memastikan warga masyarakat menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah virus Covid-19,” ujarnya, Senin (18/05). 

Tak hanya sekadar berpatroli, tim pengamanan juga melakukan pengamanan di 4 pos yang berada titik yang ditentukan. Terdapat 4 pos pengamanan seperti di pos depan Ramayana, pos Blotongan, pos Cebongan serta pos di Exit Tol Salatiga.

“Satpol PP juga berkoordinasi dengan institusi lainnya, yaitu TNI dan Polri serta Finas Perhubungan dalam pengamanan menjelang lebaran tahun ini,” ungkapnya. Pengamanan dilakukan kaitannya mengantisipasi gangguan ketertiban umum dan ketentraman masyarakat.

Pada kesempatan tersebut tim patroli melakukan sosialisasi dan himbauan ke beberapa toko moderen untuk menghimbau baik penjual maupun pembeli yang tidak memakai masker . Bagi warga yang tidak memakai masker diberi sanksi edukasi untuk berjanji patuh memakai masker. Selain ke toko moderen juga melakukan himbauan ke pasar tradisional di wilayah kota Salatiga.

“Tim selalu menghimbau kepada warga untuk membiasakan melakukan protokol kesehatan. Dan untuk petugas selalu jaga kesehatan dan jalankan protokol kesehatan jangan sampai petugas terpapar virus Covid-19 yang dapat membahayakan dirinya dan keluarganya di rumah,” tegasnya.

Tim akan melakukan giat ini selama dua minggu kedepan menjelang lebaran dan sesudah lebaran. Hal ini dilakukan karena warga sudah banyak yang memadati pusat perbelanjaan dan toko-toko, sehingga protokol kesehatan dalam hal ini memakai masker dan selalu jaga jarak untuk dipatuhi, agar dapat memutus mata rantai penyebaran virus Corona di Kota Salatiga.